Memprihatinkan, Ribuan Insentif Ketua RT Se Bandar Lampung Hampir Setahun Nunggak

Sun, 30 Oct 2022 01:08:08am

Raolnewscom- Sungguh miris ribuan para Ketua Rukun Tetangga (RT) se- Kota Bandar Lampung, ternyata insentifnya belum dibayarkan selama 11 sebulan.

Terungkap hutang Pemda Kota Bandar Lampung untuk para ketua RT itu ialah pada bulan Juni, Juli, Agustus, September, Oktober, November dan Desember 2021. Kemudian bulan Juni, Juli, Agustus serta September 2022.

Diperoleh data dalam buku saku Kota Bandar Lampung tahun 2022, jumlah Ketua RT sebanyak 2.769 orang dengan besaran insentif Rp1.750.000 per bulan. Jika jumlah Ketua RT dikalikan nominal insentif, maka dalam sebulan perkiraan tunggakan pemkot mencapai sekitar Rp4.845.750.000, atau Rp4,8 miliar lebih. Dan jika Rp4.845.750.000 dikalikan sebelas bulan maka beban hutang Pemkot terhadap 2.759 Ketua RT mencapai sekitar Rp53.303.250.000.

“Untuk 2021 insentif Ketua RT hanya dibayarkan selama empat bulan. Sedangkan sisanya, Juni hingga Desember yakni tujuh bulan, belum dibayarkan,” kata salah seorang Ketua RT di Bilangan Way Halim, Minggu 23 Oktober 2022.

Untuk tahun 2022, kata dia, sejak Juni-September Pemda Kota Bandar Lampung tidak juga merealisasikan insentif tersebut. “Kalau untuk tahun 2022, dari Juni sampai September. Untuk Oktober belum, karena bulannya belum habis. Saat ini masih tanggal 23,” terangnya.

Namun, kata dia, untuk bulan Juni 2022 mayoritas Ketua RT di Kota Bandar Lampung telah menandatangani pencairan insentif. “Bulan Juni 2022 sudah tanda tangan, hampir seluruh RT se-Bandar Lampung. Tapi duitnya belum diterima,” ungkapnya.

Hal yang sama diungkap para RT di Wilayah Telukbetung. Mereka mengeluhkan Bu Walikota Eva Dwiana tidak memikirkan nasib mereka para RT. “Saya ini sudah tidak bekerja lagi, hanya mengandalkan insentif RT. Tapi sampai saat ini tidak ada kabar perihal pencairan,” ucapnya.

Menurutnya, realisasi insentif Ketua RT di Kota Bandar Lampung sejak Eva Dwiana Walikota kerap tak tepat waktu. Bahkan bisa berbulan-bulan baru dibayarkan. “Nunggak dulu berbulan-bulan, nanti baru dibayar. Tidak langsung habis bulan kemudian dibayar,” ucapnya berharap. (tim)

News Feed

Rektor IBN Pringsewu Dr Fauzi Bangga Wildan Raih Emas PON XXI Aceh

Pringsewu, Raolnews – Rektor Institut Bakti Nusantara (IBN) Lampung, Dr. Fauzi, dengan bangga menyambut kedatangan M. Wildan, atlet pencak silat yang berhasil meraih medali emas pada Pekan Olahraga Nasional (PON)…

Kamad MAN 1 Balam Dr Lukman Hakim Bersyukur, Kembali Siswanya Juarai Olimpiade Fisika UIN Raden Intan

Bandarlampung, Raolnews- Kembali menuai prestasi siswa MAN 1 Bandar Lampung dibawah kendali kepala Madrasah ( Kamad ) Dr Lukman Hakim, SPd.MM. Pada ajang Physics Festival 2024 UIN Raden Intan Lampung…

Sidang Penipuan 6,5 Miliar di PN CikarangTerdakwa Bimo Priambodo Ditunda

BEKASI, RAOLNEWSCOM — Sidang ke-tiga kasus penipuan dan pemalsuan yang diduga dilakukan oleh Setyawan Priyambodo alias Bimo harus ditunda oleh Hakim Ketua. Sebelumnya, majelis hakim telah membuka persidangan, Bimo juga…

Imbas Jokowi Lantik Alzier Gubernur, Rakyat Lampung Bakal ” Kelebah” Nikmati Uang Hampir 1 Triliun

Lampung, RAOLNEWS.COM- Alzier minta Jokowi melantik dirinya sebagai Gubernur Lampung dan anggaran Pemilihan Gubernur Lampung 2024 hampir sebesar 1 triliun atau senilai 763 miliar dapat digunakan untuk membangun infrastruktur di…

Rektor IBN Fauzi Buka Open Turnamen Catur

Pringsewu, RAOLNEWS.COM -Perguruan Tinggi Institut Bhakti Nusantara (IBN) Pringsewu-Lampung gelar Open Turnamen Catur Rektor IBN Cup Pringsewu ke-3 tahun 2024. Diikuti 156 peserta dengan menyediakan total hadiah Rp9 juta. Pertandingan…