Anies Bermain Kata : Menuduh Saya Intoleran Hanya Persepsi Bukan Kenyataan

Fri, 4 Nov 2022 10:10:31pm

Raolnewscom – Calon presiden usungan Partai NasDem Anies Baswedan bertemu dengan para tokoh ulama di Kantor DPW NasDem Sumatera Utara. Anies membahas dirinya yang kerap disebut tidak toleran atau intoleran.
Hal itu disampaikan Anies ketika ditanya oleh salah satu peserta dalam pertemuan itu, mengenai cara menghadapi tudingan politik identitas. Menurutnya, tudingan tersebut hanya perlu dijawab dengan pertanyaan mengenai bukti terkait adanya politik identitas.

“Saya sering menyampaikan, jangan di-counter, jadi kalau bapak mendengar bahwa misal dikatakan ‘Anies tidak toleran, diskriminatif, Anies tidak bersahabat’, maka bapak jangan jawab ‘Anies bersahabat’, bapak tanya saja ‘bisakah ditunjukkan buktinya?’ Karena kalau tidak bisa ditunjukkan buktinya, maka pernyataan itu batal demi akal sehat,” kata Anies, Jumat (4/11/2022).

Anies mengimbau untuk tidak menilai seseorang berdasarkan persepsi. Namun, menurutnya, nilailah seseorang berdasarkan kenyataan.

“Ketika saya baru selesai pilkada saya tidak bisa menjawab dan saya tidak mau jawab, kenapa? Saya akan jawab bukan dengan pernyataan tapi dengan kenyataan. Karena kenyataan akan bisa dipertanggungjawabkan,” katanya.

“Persepsi yang terbentuk oleh penyataan itu wajar. Tapi persepsi yang terbentuk oleh kenyataan itu kuat. Kenapa? Karena Itu ditopang dengan kenyataan, hanya perlu waktu,” sambungnya.

Lebih lanjut, Anies mengatakan rekam jejaknya sebagai Gubernur DKI Jakarta dapat dilihat. Menurutnya, jika persepsi intoleran tersebut harus memiliki bukti.

“Saya sudah bertugas lima tahun. Saya sering kepada yang bertanya, ‘Pak Anies intoleran?’ Tolong tunjukkan buktinya karena saya sudah bekerja di Jakarta 5 tahun. Apakah 5 tahun di Jakarta intoleran? Apakah 5 tahun di Jakarta diskriminatif? Apakah 5 tahun di Jakarta menimbulkan kebijakan yang tidak bersahabat kepada siapapun? Kalau itu tidak ada, maka persepsi itu harus dikoreksi dengan kenyataan,” ujar Anies.

“Karena ini digaungkan terus-menerus. Maka usul saya, jangan di-counter tapi diberikan pertanyaan. Kalau diberi pertanyaan yang harus berikan buktinya bukan anda, tapi yang bicara. Saya tidak mau menceritakan, biar mereka ceritakan bukti-buktinya. Itulah yang terjadi di Jakarta,” lanjutnya.

Anies mengatakan jika ingin melihat bukti nyata, maka lihat dari rekam jejaknya. Menurutnya, rekam jejak lebih terbukti jika dibandingkan visi misi.

“Kami mempercayai bila kita memproyeksi perilaku seseorang di masa depan, maka lihatlah perilaku di masa lalu. Kalau ingin proyeksi di masa depan maka gunakan apa yang telah dikerjakan di tempat di mana dia pernah bertugas. Jadi bapak ibu akan menatar, ada banyak yang disebut sebagai capres, lihatlah yang dikerjakan kemarin untuk bisa melihat besok,” tuturnya.(tim)

News Feed

Rektor IBN Pringsewu Dr Fauzi Bangga Wildan Raih Emas PON XXI Aceh

Pringsewu, Raolnews – Rektor Institut Bakti Nusantara (IBN) Lampung, Dr. Fauzi, dengan bangga menyambut kedatangan M. Wildan, atlet pencak silat yang berhasil meraih medali emas pada Pekan Olahraga Nasional (PON)…

Kamad MAN 1 Balam Dr Lukman Hakim Bersyukur, Kembali Siswanya Juarai Olimpiade Fisika UIN Raden Intan

Bandarlampung, Raolnews- Kembali menuai prestasi siswa MAN 1 Bandar Lampung dibawah kendali kepala Madrasah ( Kamad ) Dr Lukman Hakim, SPd.MM. Pada ajang Physics Festival 2024 UIN Raden Intan Lampung…

Sidang Penipuan 6,5 Miliar di PN CikarangTerdakwa Bimo Priambodo Ditunda

BEKASI, RAOLNEWSCOM — Sidang ke-tiga kasus penipuan dan pemalsuan yang diduga dilakukan oleh Setyawan Priyambodo alias Bimo harus ditunda oleh Hakim Ketua. Sebelumnya, majelis hakim telah membuka persidangan, Bimo juga…

Imbas Jokowi Lantik Alzier Gubernur, Rakyat Lampung Bakal ” Kelebah” Nikmati Uang Hampir 1 Triliun

Lampung, RAOLNEWS.COM- Alzier minta Jokowi melantik dirinya sebagai Gubernur Lampung dan anggaran Pemilihan Gubernur Lampung 2024 hampir sebesar 1 triliun atau senilai 763 miliar dapat digunakan untuk membangun infrastruktur di…

Rektor IBN Fauzi Buka Open Turnamen Catur

Pringsewu, RAOLNEWS.COM -Perguruan Tinggi Institut Bhakti Nusantara (IBN) Pringsewu-Lampung gelar Open Turnamen Catur Rektor IBN Cup Pringsewu ke-3 tahun 2024. Diikuti 156 peserta dengan menyediakan total hadiah Rp9 juta. Pertandingan…