PT PLN UIW Papua dan Papua Barat Budiono Siapkan 1.244 Personel Sukseskan Pemilu 2024

Thu, 15 Feb 2024 04:19:38am

RAOLNEWSCOM – PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah (UIW) Papua dan Papua Barat menyiapkan 1.244 personel dalam rangka mengamankan sistem kelistrikan di wilayah setempat menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 untuk mengantisipasi terjadinya gangguan pada pelaksanaannya.

General Manager PT PLN (Persero) UIW Papua dan Papua Barat Budiono, di Jayapura, Selasa, mengatakan sebanyak 1.244 personel itu terdiri dari 419 pegawai dan 825 tenaga alih daya secara tersebar.

“Jadi sebanyak tiga tim Pekerjaan Dalam Keadaan Bertegangan (PDKB) disiapkan sebagai upaya mengamankan dan mengantisipasi adanya gangguan kelistrikan yang tidak dapat terhindarkan,” katanya pula.

Menurut Budiono, pihaknya juga menetapkan masa siaga Pemilu 2024 yang dimulai 11-18 Februari 2024 mendatang.

“Langkah ini dilakukan agar pesta demokrasi digelar setiap lima tahun sekali tersebut bisa berjalan sukses,” ujarnya lagi.

Pihaknya terus berkomitmen untuk mendukung kelancaran pemilu dengan kurang lebih sebanyak 80 lokasi yang tersebar pada enam provinsi di Tanah Papua menjadi prioritas pengamanan.

“Sebagian besar merupakan kantor KPU, kantor Bawaslu hingga tempat pemungutan suara, sehingga kami berharap masyarakat dapat memilih dengan tenang dan nyaman,” katanya pula.

Dia menambahkan pihaknya telah melakukan apel siaga kelistrikan pemilu guna mengecek seluruh kondisi perlengkapan pengamanan kelistrikan sehingga dipastikan aman dan prima.

“Saat pengamanan keandalan kelistrikan, petugas yang siaga juga kami lengkapi dengan 36 unit gardu bergerak (UGB), 23 unit Uninterruptible Power Supply (UPS), 98 mobile genset, sembilan Unit Kabel Bergerak (UKB), 35 crane, 61 unit mobil pelayanan, dan 31 unit motor layanan cepat di seluruh Tanah Papua, agar pelayanan maksimal dapat dirasakan masyarakat,” ujarnya lagi. (*)

News Feed

Sidang Penipuan 6,5 Miliar di PN CikarangTerdakwa Bimo Priambodo Ditunda

BEKASI, RAOLNEWSCOM — Sidang ke-tiga kasus penipuan dan pemalsuan yang diduga dilakukan oleh Setyawan Priyambodo alias Bimo harus ditunda oleh Hakim Ketua. Sebelumnya, majelis hakim telah membuka persidangan, Bimo juga…

Imbas Jokowi Lantik Alzier Gubernur, Rakyat Lampung Bakal ” Kelebah” Nikmati Uang Hampir 1 Triliun

Lampung, RAOLNEWS.COM- Alzier minta Jokowi melantik dirinya sebagai Gubernur Lampung dan anggaran Pemilihan Gubernur Lampung 2024 hampir sebesar 1 triliun atau senilai 763 miliar dapat digunakan untuk membangun infrastruktur di…

Rektor IBN Fauzi Buka Open Turnamen Catur

Pringsewu, RAOLNEWS.COM -Perguruan Tinggi Institut Bhakti Nusantara (IBN) Pringsewu-Lampung gelar Open Turnamen Catur Rektor IBN Cup Pringsewu ke-3 tahun 2024. Diikuti 156 peserta dengan menyediakan total hadiah Rp9 juta. Pertandingan…

Terpilih Secara Sah Dan Demokratis, Presiden Jokowi Wajib Menjamin Hak Konstitusi Alzier

LAMPUNG, RAOLNEWS.COM- Presiden Ir. Joko Widodo (Jokowi) diminta bersikap tegas dan harus bisa memastikan hak politik M.Alzier Dianis Thabranie sebagai Gubernur Lampung Terpilih yang hingga kini tak kunjung dilantik. Padahal…

Tokoh Agama Pringsewu Ngeluruk Partai Demokrat, Ambilkan Formulir Bupati Untuk Fauzi

RAOLNEWS.COM–Tokoh agama Kabupaten Pringsewu, mengambilkan formulir untuk DR.Fauzi dengan posisi bakal calon Bupati Pringsewu di Sekretariat DPD Partai Demokrat pringsewu, di Pekon Tambahrejo, Gadingrejo. Kedatangan tokoh agama terdiri delapan Ustadz…